Sabtu, 28 September 2013

Single Ke-5 :「太陽の女神」

Single Ke-5 :「太陽の女神」

Leo Ieiri akhirnya akan merilis single setelah sebelumnya pada bulan Juli merilis digital single ke-2, yakni 「君に届け」. Single yang merupakan rilisan ke-5 ini bernama「太陽の女神」atau "Taiyou no Megami", yang artinya Dewi Matahari. Lagu「太陽の女神」sendiri merupakan theme song untuk dorama berjudul「海の上の診療所」atau "Umi no Ue no Shinryousho". Taiyou no Megami akan dirilis pada tanggal 6 November 2013, sementara doramanya sendiri akan tayang perdana pada tanggal 14 Oktober 2013. Single ini akan dirilis dalam 3 versi,  regular edition, limited edition, dan regular edition+goodies. Berikut adalah cover dan detail untuk single ini :

Kiri : Regular Edition ; Kanan : Limited Edition

Goodies (Tote Bag)

Detail & Tracklist :
Regular Edition (CD Only)
Victor Entertainment VICL-36839 / 1200円
01. 太陽の女神
02. 君に届け
03. Who's that
04. 太陽の女神 (Instrumental)
05. 君に届け (Instrumental)
06. Who's that (Instrumental)

Limited Edition (CD+DVD)
Victor Entertainment VIZL-593 / 1800円
CD
01. 太陽の女神
02. 君に届け
03. Who's that
04. 太陽の女神 (Instrumental)
05. 君に届け (Instrumental)
06. Who's that (Instrumental)

DVD
01. 太陽の女神 Music Video
02. 太陽の女神 Making Movie

「太陽の女神」 Short Preview

Download Audio Single「 太陽の女神 」Regular Edition (320 kbps)



Butuh kata sandi? Gabung di Grup fb LEO-House Indonesia

Girls Award 2013 AUTUMN/WINTER

Girls Award 2013 AUTUMN/WINTER

Hari Sabtu tanggal 28 September 2013 lalu, Leo tampil dalam sebuah acara fashion/musik terbesar di Jepang yaitu Girls Award 2013 AUTUMN/WINTER yang dilaksanakan di Yoyogi National Stadium. Acara ini selain menampilkan penyanyi-penyanyi ternama seperti Leo Ieiri, Tomomi Itano, Kumi Koda dan lainnya juga menghadirkan model-model di Jepang yang berjumlah sekitar 120 orang. Leo yang tampil pada urutan kelima dalam acara ini menyanyikan lagu「サブリナ」dan「君に届け」. Selain itu, dalam acara ini Leo juga mengumumkan tracklist untuk single ke-5 yang akan dirilis pada tanggal 6 November 2013, yaitu「太陽の女神」.



Leo di Girls Award 2013 AUTUMN/WINTER


Jumat, 13 September 2013

New Single : 太陽の女神 / Taiyou no Megami

New Single : 太陽の女神 / Taiyou no Megami

Menyusul perilisan digital single sebelumnya, akhirnya Leo akan merilis single baru atau merupakan single ke-5. Single ini berjudul 太陽の女神 / Taiyou no Megami yang berarti "Dewi Matahari". Lagu utama dalam single ini akan menjadi theme song untuk dorama Fuji TV yang berjudul "Umi no Ue no Shinryousho" yang akan tayang perdana pada tanggal 14 Oktober 2013. Single ini sendiri akan dirilis pada tanggal 6 November 2013, dan tersedia dalam 3 versi yaitu regular edition, limited edition, dan regular edition + goodies. Detail tracklist untuk single ini belum diumumkan oleh pihak JVC Entertainment. Berikut adalah tampilan cover single ini :

Limited Edition

Regular Edition

Goodies Tote Bag


Sumberhttp://www.jvcmusic.co.jp/-/Information/A023686.html?article=news157#news157